
Gianyar, DenPost
Kasus dugaan bakar diri Ida Ayu Tri Shanti Ningrum Alias Shanti (35), warga Jalan Pantai Sindu Gang 1, Banjar Sindu Kaja, Sanur, Denpasar Selatan, bersama satu sepeda motor Yamaha N-Max di Pantai Siyut, Desa Tulikup, pada Jumat (14/2/2020) tengah malam, semakin gelap dan misterius. Hal ini menyusul saksi kunci sekaligus suami almarhumah, I Wayan Wira Kurniawan Alias Wira (36), juga meninggal dunia pada Selasa (25/2/2020) lalu. Kini jajaran Polsek Kota Gianyar menunggu hasil otopsi jenazah dan hasil Labfor.
Kapolsek Kota Gianyar Kompol Ketut Suastika, Kamis (27/2/2020) membenarkan informasi bahwa Wira Kurniawan sudah meninggal dunia menyusul istrinya, Santhi Ningrum.
Menurut informasi, Wira meninggal dunia pada Selasa (25/2/2020) saat jenazah Shanti Ningrum diotopsi petugas. Polisi masih menunggu hasil otopsi dan labvor Polda Bali untuk membuka titik terang kasus ini. Polisi juga sedang mendalami pemeriksaan terhadap pihak keluarga pasutri ini. Tidak diketahui apakah ada permasalahan yang serius antara Wayan Wira dengan Shanti.
Suastika mengaku bahwa pihaknya belum dapat memastikan penyebab kematian pasutri itu, apakah membakar diri atau sengaja dibakar bersama sepeda motornya oleh pelaku yang belum diketahui. “ Motifnya belum bisa kami pastikan, masih kami didalami terus,” jelas Kapolsek.
Sebelumnya pasutri asal Sanur ini diketahui terbakar dengan sepeda motor Yamaha N-Max nopol DK 3151 QH di Pantai Siyut, Desa Tulikup, Gianyar. Usai kejadian, Wayan Wira yang juga mengalami luka bakar sempat membawa istrinya yang dalam kondisi kritis ke RSU di Saba, Blahbatuh. Lantaran mengalami luka bakar dan kritisi, keduanya dirujuk ke RSUP Sanglah. (yuliantara)