
Bangli, DENPOST.id
Satu lagi warga Bangli dinyatakan meninggal dunia dengan hasil swab terkonfirmasi positif covid -19. Hingga Senin (2/11/2020) petang, total warga Bangli meninggal yang tertular virus tersebut mencapai 34 orang. Sebagian besar pasien meninggal sejatinya juga memiliki penyakit bawaan seperti diabetes, hipertensi dan sakit lainnya.
Humas Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid -19 Kabupaten Bangli, I Wayan Dirgayusa, mengatakan,, hingga Senin petang kemarin jumlah kasus positif di Bangli mencapai angka 835 kasus. Di mana jumlah yang masih dirawat sebanyak 9 orang , sudah dalam keadaan sembuh sebanyak 792 orang dan meninggal 34 orang. Tidak ada penambahan kasus dari hari sebelumnya.
Sementara terkait pasien yang meninggal, menurut Dirgayusa, yang bersangkutan warga Kecamatan Susut. Pasien dirawat di RS Ari Santhi, Gianyar sejak 24 Oktober 2020. “Pasien ada riwayat hipertensi dan bronchitis. Sesuai protap, begitu diopname, pasien menjalani pemeriksaan swab pada 27 Oktober 2020,” kata Dirgayusa, Selasa (3/11/2020).
Esok harinya hasil swabnya keluar, dan dinyatakan positif terpapar corona. Kemudian berselang beberapa hari kemudian tepatnya, Sabtu (31/10/2020) lalu yang bersangkutan dinyatakan meninggal, namun baru dilaporkan dan tercatat dalam database GTPP Bali Senin lalu. (128)