Penataan Alun-alun Bangli Dimulai

picsart 06 24 08.11.46
BATU PERTAMA - Gubenur Bali, I Wayan Koster, didampingi Bupati dan Wakil Bupati Bangli, saat meletakkan batu pertama pembangunan penataan Alun-alun LKM, Kamis (24/6/2021).

Bangli, DENPOST.id

Pengerjaan penataan Lapangan Kapten Mudita (LKM) atau juga disebut Alun-alun Kota Bangli, secara resmi telah mulai digarap. Hal ini, ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Gubernur Bali, I Wayan Koster, didampingi Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta; Wakil Bupati Bangli, I Wayan Diar, dan Ketua DPRD Bangli, I Ketut Suastika, Kamis (24/6/2021).

Pembangunan alun-alun tersebut, merupakan salah satu bentuk implementasi penjabaran visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati Bangli sebelumnya.

Baca juga :  Pengurus LPD Selulung Segera Dipanggil

Pada kesempatan itu, Gubernur Bali, Wayan Koster memberikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap semangat Bupati Bangli dalam meningkatkan pembanggunan di Bangli. Untuk penataan alun-alun tersebut, diharapkan bisa menjadi ikon bagi Bangli. “Saya sangat mengapresiasi semangat Bupati Bangli dalam membangun daerahnya. Seorang pemimpin memang harus bergerak cepat dan responsif, namun tidak lepas dari koridor yang ada,” puji Koster.

Terlebih, lanjut Koster, pembangunan yang dilakukan di Bangli saat ini tidak sampai mencari-cari anggaran tambahan, melainkan hanya melakukan relokasi anggaran terhadap APBD yang ditetapkan selama ini. “Saya sangat salut dengan Bupati Bangli, di mana ijin dari Mendagri sudah bisa didapatkan terkait perubahan anggaran. Makanya, sejumlah pembangunan ini bisa dilaksanakan lebih awal,” tegasnya.

Baca juga :  Tersetrum Listrik, Seorang Satpam Tewas di Rumahnya

Sementara Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, menyebutkan hampir 20 tahun belum pernah dilakukan penataan Kota Bangli. Karenanya, tahun ini pihaknya melaksanakan beberapa kegiatan besar seperti pembangunan Alun-alun Kota Bangli, Gedung DPRD Bangli, Gedung Bukti Mukti Bhakti (BMB), Gedung Laboratoriun Kesehatan Bangli dan Gedung Tim Reaksi Cepat (TRSC) yang designnya melibatkan putra-putra daerah.

Terkait penataan alun-alun, Gedung DPRD dan BMB karena memang kondisinya yang memprihatinkan. Khusus untuk alun-alun, diharapkan akan menjadi lapangan kebanggaan masyarakat Bangli. (128)

Baca juga :  Naik, Kesembuhan Pasien Covid-19 di Bangli

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini