Negara, DENPOST.id
Guna mencegah penyebaran virus Covid-19, berbagai upaya dilakukan. Selain sidak dan edukasi masker juga dilakukan sidak PPKM, serta vaksinasi.
Yonif Mekanis 741/Garuda Nusantara ikut berperan aktif dalam upaya penanganan Covid-19 di Kabupaten Jembrana.
Ratusan personel dilibatkan di bawah Satgas Covid-19 untuk memback-up, baik itu pendisplinan protokol kesehatan (prokes) maupun edukasi ke masyarakat. Upaya ini salah satu bentuk dukungan penuh satuan untuk mensukseskan program pemerintah, khususnya dalam penanganan Covid-19.
Danyon Mekanis 741/GN, Letkol Inf Riza Taufiq Hasan, Senin (6/9/2021) mengatakan siap sewaktu-waktu ketika diperlukan untuk kepentingan pemerintah, khususnya penanggulangan Covid-19.
Yang telah berjalan dalam penanganan Covid-19, khususnya terkait penerapan PPKM di Jembrana, ratusan personel dikerahkan hingga ke desa/kelurahan. Baik itu, terkait sosialisasi hingga memberikan dukungan bagi warga yang menjalani karantina di isolasi terpusat (isoter). (120)