
Dauh Puri Kaja, DENPOST.id
Pemerintah Kota Denpasar berupaya memacu semangat anak-anak muda saat pandemi Covid-19. Salah satunya menggelar D’Youth 2021, yang melibatkan seribu merchan UMKM Denpasar dan sekitarnya.
Kegiatan itu, dideklarasikan Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara, Senin (11/10/2021) di Gedung Dharma Negara Alaya (DNA) Denpasar.
Dalam gelaran ini juga menyediakan hadiah senilai Rp500 juta, yang terdiri dari hadiah berupa dana dan fasilitas, salah satunya booth distro. Dalam kegiatan itu juga diisi peresmian blockchain center, serta pelatihan untuk menambah keterampilan generasi muda di bidang digital.
“Kita tetap laksanakan, tapi protokol kesehatan jadi prioritas. Meski pandemi, kreativitas generasi muda tidak boleh padam,” terang walikota yang didampingi wakilnya, sekda, dan Kadis Pariwisata Denpasar.
Kegiatan ini akan digelar, 16 Oktober hingga 7 November 2021, yang memberdayakan Gedung DNA dan objek lain, salah satunya Tukad Bindu, Kesiman.
Sementara Kepala Dinas Pariwisata Dezire Mulyani, dalam siaran pers menyebut kegiatan ini mewadahi kreativitas anak muda dari segala lini. “Ajang ini memberi kesempatan bagi mereka untuk berkarya dan berkreativitas tanpa batas. Sekaligus membuka dimensi ruang dan adaptasi digitalisasi,” terangnya.
Pada tahun 2021 ini, D’Youth Fest 2021 mengusung lambang Burung Tenggek atau Raja Udang Biru, yang bermakna spirit kekuatan, ketangkasan, kelincahan dan semangat mengejar prestasi.
Kepala Bidang Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif I Wayan Hendaryana menerangkan kegiatan terdiri dari beragam lomba. Seperti lomba busana adat, lomba tari tradisional, lomba lagu pop, dan lainnya. (106)