Warga Jalan Palapa Dikejutkan Ular Piton 3 Meter

piton baru 1
TANGKAP ULAR - Tim regu Pemadam Kebakaran BPBD Kota Denpasar menangkap ukar piton sepanjang 3 meter di rumah salah seorang warga di Jl. Palapa, Denpasar Selatan.

Pemecutan Kelod, DENPOST.id

Musim hujan terus mengguyur Kota Denpasar. Tidak hanya menimbulkan banjir, reptil khususnya ular juga acapkali masuk rumah warga. Seperti yang terjadi di salah satu rumah warga di Jalan Palapa, Denpasar Selatan. Ular piton panjang 3 meter masuk ke rumah warga pada Senin (22/11/2021) sekitar pukul 20.50 Wita.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Denpasar, IB Joni Ariwibawa, Selasa (23/11/2021) mengaku menerima laporan dari Ibu Saras yang mengatakan rumahnya kemasukan ular. ”Pemilik rumah terkejut dan ketakutan karena ular piton tersebut berada di halaman rumah mencari mangsa binatang peliharaan. Ular tesebut berhasil ditangkap,’’ kata Joni Ariwibawa.

Baca juga :  Berpotensi Tularkan Covid-19, Satpol PP Bubarkan Kerumunan Ojol di RM Cepat Saji

Joni Ariwibawa mengungkapkan, musim hujan ada peningkatan debit air sungai membuat sarang ular dan biawak yang ada dipinggir sungai terendam air. Hal ini menyebabkan ular banyak masuk ke rumah warga. Di samping sarangnya kemasukan air, ular keluar mencari mangsa sehingga masyarakat diminta waspada dan membersihkan lingkungan agar tidak ada ular masuk ke rumah. ”Kalau warga melihat biawak jangan ditangkap, karena biawak predator pamakan telur ular. Kalau masih ada biawak di tempat alami seperti sungai sebaiknya dibiarkan. Kalau mengganggu warga baru ditangkap,’’ saran Joni Ariwibawa.

Dia juga meminta warga jika ada ular atau binatang membahayakan masuk pekarangan rumah agar menghubungi pos induk BPBD Kota Denpasar, Jl. Imam Bonjol atau pos terdekat guna mendapat pertolongan atau penanganan lebih cepat. (103)

Baca juga :  Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, Titipan Leluhur Bali yang Dibangkitkan Gubernur Koster

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini