
Singaraja, DENPOST.id
Kasus tabrak lari terjadi, Sabtu (8/1/2022), sekira pukul 13.50 Wita, di Jalan Raya Seririt – Singaraja, tepatnya di Banjar Dinas Binginbanjah, Desa Temukus, Kecamatan Banjar, Buleleng.
Pengendara sepeda notor (pemotor) Honda DK 5879 ZV atas nama Ni Kadek Manik Asti Vidia Devi (21) warga Banjar Dinas Pangkung Dedari, Desa/Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana mengalami patah pada lengan kiri dan pendarahan pada bagian dada, serta dinyatakan meninggal pukul 20.00 Wita, setelah dirawat di RSUD Buleleng.
Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya, dikonfirmasi, Minggu (9/1/2022), mengatakan awalnya korban datang dari barat menuju timur. “Sampai di TKP, korban mendahului mobil yang belum diketahui identitasnya dan tersenggol hingga jatuh ke kanan. Kemudian dari arah berlawanan datang sepeda motor yang juga belum diketahui identitasnya menabraknya,” ungkapnya.
Kecelakaan ini, terjadi diduga karena kurang hati- hatinya pemotor Honda DK 5879 ZV yang datang dari barat menuju timur. Kasus laka lantas ini, menurut Sumarjaya sedang ditangani Polsek Banjar, dan Unit Laka Sat Lantas Polres Buleleng. (118)