Klungkung Tak Lagi Zona Hijau

picsart 22 01 23 18 56 25 319
Plt. Direktur RSUD Klungkung, dr. Nyoman Kesuma.

Semarapura, DENPOST.id

Kabupaten Klungkung tak lagi menyandang status zona hijau. Hal ini, menyusul adanya salah seorang warga asal Desa Pikat, Kecamatan Dawan, yang terkonfirmasi Covid-19. Pasien positif Covid-19 inipun menjalani perawatan di RSUD Klungkung, Sabtu (22/1/2022).

Plt. Direktur RSUD Klungkung, dr. Nyoman Kesuma ketika dikonfirmasi tidak menampik ada seorang pasien Covid-19 yang dirawat di RSUD. Menurutnya, pasien berjenis kelamin laki-laki asal Desa Pikat tersebut, datang secara mandiri memeriksakan diri ke UGD RSUD Klungkung, dengan keluhan dada berdebar dan sesak nafas.

Baca juga :  UMKM di Buleleng Terima Bantuan Gerobak Listrik

Setelah dilakukan pemeriksaan pada, Sabtu pasien berumur 52 tahun ini, dinyatakan positif Covid-19.

“Setelah dinyatakan positif Covid-19, pasien tersebut langsung dirawat di ruang ICU Covid-19 RSUD Klungkung,” ungkap dr. Nyoman Kesuma, Minggu (23/1/2022).

Namun demikian, setelah beberapa hari menjalani perawatan di ICU Covid-19, kini kondisi pasien yang sebelumnya sempat mengeluhkan sesak sudah berangsur membaik. Bahkan gejala-gejala yang dikeluhkan sudah mulai berkurang. “Saat ini kondisi pasien sudah membaik dengan keluhan menurun,” katanya. (119)

Baca juga :  PDP Covid 19 di Klungkung Bertambah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini