Bupati Jembrana Lepas PS Jembrana ke Liga 3 Nasional 

picsart 22 01 25 18 06 27 570
LIGA 3 - PS Jembrana dilepas ke Liga 3 nasional.

Negara, DENPOST.id

Usai meraih runner up di Liga Bali 3, PS Jembrana dipastikan akan berlaga di tingkat nasional pada Kompetisi Liga 3 Nasional.
Kompetisi direncanakan mulai digelar 6 Februari sampai 8 Maret 2022, di Pulau Jawa.

Sebagai persiapan mengarungi kompetisi, PS Jembrana mulai mengenalkan skuadnya yang akan terjun dalam kompetisi itu. Diperkuat 22 pemain, PS Jembrana mendapat dukungan  penuh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, beserta Forkopimda Kabupaten Jembrana dalam acara launching sekaligus perkenalan pemain di Angkringan Terminal Kaliakah, Jembrana, Senin (24/1/2022) malam.

Baca juga :  Langgar Perda, Tim Yustisi Bongkar Kanopi

Dalam launching tim PS Jembrana, Bupati Tamba dalam sambutannya mengatakan pihaknya mendukung penuh atas berlaganya PS Jembrana di Liga 3. Bupati mengingatkan para pemain agar tetap menjunjung sportivitas dan membawa nama baik Kabupaten Jembrana. (120)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini