Semarapura, DENPOST.id
Dinas Kebudayaan Klungkung, mulai selektif mengikuti acara atau materi kesenian di ajang Pesta Kesenian Bali (PKB) di Denpasar tahun 2022. Dari 20 materi kesenian yang biasa dikuti setiap tahun, Pemkab Klungkung kini hanya mengikuti empat materi.
Hal inipun terjadi karena keterbatasan anggaran. Apalagi untuk ajang PKB tahun ini, pemkab hanya menyiapkan anggaran Rp600 juta.
Kepala Dinas Kebudayaan Klungkung, Ida Bagus Jumpung Gede Oka Wedhana ketika dikonfirmasi mengakui kalau materi yang dikirim ke PKB telah disesuaikan dengan kemampuan anggaran daerah. Apalagi anggaran banyak dialihkan untuk penanganan pandemi Covid-19. Namun, kondisi ini dikatakan tidak mengurangi antusias seniman di Klungkung untuk ikut serta di PKB tahun 2022 ini.
“Empat materi ini sudah kami rencanakan sebelumnya. Juga sudah disesuaikan dengan kemampuan di daerah. Sebab, dari APBD hanya Rp100 juta untuk ini (PKB). Sedangkan kita juga dibantu dari dana BKK (Bantuan Keuangan Khusus) Provinsi Bali sekitar Rp500 juta.,” ungkap Oka Wedhana, Selasa (19/4/2022).
Menurut Wedhana, adapun empat materi yang akan diikuti Klungkung dalam ajang PKB, yakni Gong Kebyar Wanita Crekeh Genjer dari Desa Lembongan, Kecamatan Nusa Penida, lomba Baleganjur diwakili Sanggar Seni Baswaram Semarapura Tengah, Parade Wayang Calonarang, dan workshop kewanitaan. (119)