Dapur Warga Kedisan Terbakar

dapur terbakar
TERBAKAR - Kebakaran menimpa dapur milik warga Banjar Kedisan, Desa Yehembang Kauh, Kecamatan Mendoyo.

Negara, DENPOST.id

Kebakaran terjadi pada Selasa (7/3/2023) tengah malam di Banjar Kedisan, Desa Yehembang Kauh, Kabupaten Jembrana.
Dapur rumah milik I Made Sudana (55) terbakar.

Dari informasi, awalnya korban yang saat itu sedang berada di dalam rumah bersama dengan istri mendengar suara seperti ada yang terbakar dari arah dapur yang berada di sebelah barat rumah.
Mendengar adanya suara-suara terbakar, kemudian korban keluar dari rumah dan melihat kobaran api dari dalam dapur rumah.

Baca juga :  DITEMUKAN TAKJIL MENGANDUNG BORAKS DI JEMBRANA

Kemudian korban berteriak meminta pertolongan warga sekitar. Korban bersama warga sekitar kemudian berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Pada Rabu (8/3/2023) dini hari api dapat dipadamkan setelah mobil pemadam kebakaran datang memberi bantuan.

Kepala Seksi (Kasi) Damkar Jembrana, Kade Bagus Darmawan, mengatakan, pihaknya menerjunkan 4 unit pemadam kebakaran dan menghabiskan 1.500 liter air untuk memadamkan api.

Kapolsek Mendoyo, Kompol I Putu Suarmadi, mengatakan, kemungkinan api berasal dari dalam tungku sisa pembakaran kayu bakar.
Akibat kejadian tersebut, sebagian besar isi dapur hangus terbakar. Kerugian diperkirakan mencapai Rp 75 juta.
“Kami harap masyarakat waspada dengan banyaknya musibah kebakaran belakangan ini,”pinta Suarmadi. (120)

Baca juga :  Terkonfirmasi Covid-19, Nakes RSU Negara Meninggal

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini