Warga Pakuwon Keluhkan Jalan Blangbangan Rusak Bertahun-tahun

jalan rusak
RUSAK PARAH - Kondisi Jalan Blangbangan, Pakuwon, Bangli yang rusak parah. DENPOST.id/ist

Bangli, DENPOST.id

Masyarakat di Lingkungan Pakuwon, Keluarahan Cempada, Bangli mengeluhkan kondisi Jalan Blangbangan yang rusak parah, sejak bertahun-tahun. Warga mengharapkan ada perbaikan segera, supaya tak memakan korban lebih banyak.

Keluhan tersebut disampaikan di facebook pada grup Layanan Pengaduan 24 Jam Bangli Era Baru milik Pemda Bangli. Pengaduan disampaikan warga atas nama pemilik akun Iwkarsana pada 8 April 2023 lalu. Disebutkannya, kondisi jalan sudah rusak parah sejak bertahun-tahun. Kondisi itu sangat membahayakan bahkan tak sedikit pengguna jalan terjatuh saat melintas apalagi saat malam hari. “Ini merupakan akses satu-satunya yang kami miliki. Jadi mohon perhatian pihak terkait,” harap warga dalam pengaduannya.

Baca juga :  Undiksha Bina Industri Rumahan pada Masa Pandemi

Dari foto yang ditampilkan, nampak kondisi jalan yang tembus ke areal Pura Kehen ini memang mengalami kerusakan di sejumlah titik. Malah ada beberapa bagian aspal terkelupas dan hanyut sehingga kelihatan tanahnya.

Kabid Bina Marga I Wayan Lega Suprapto mengakui kondisi jalan tersebut mengalami kerusakan. Namun demikian, pihaknya menjanjikan ruas jalan tersebut segera diperbaiki tahun ini. Yang mana, proses peningkatan jalan Blangbangan ini jadi satu dengan dua ruas jalan lainnya yakni Kubu-Pucak Pandakan dan Kubu-Balingkang. “ Saat ini telah memasuki tender. Kalau sudah ada pemenang tentu kami lakukan sosialisasi,” sebut pria asal Desa Manikliyu, Senin (24/4/2023).

Baca juga :  Disambar Api Saat Prosesi Pengabenan, Beringin Terbakar

Untuk anggaran peningkatan tiga ruas jalan ini, jelas Lega, dirinya mengaku tidak hafal. Namun yang jelas, kegiatan yang dilakukan adalah untuk peningkatan jalan. Sementara untuk penunjang lainnya seperti drainase dan dinding penahan tanah (DPT) sepanjang tiga ruas jalan itu, tentu akan dilihat di lapangan nanti. “Kalau penunjang ada perlu diperbaiki, tentu akan dilakukan,” katanya. (128)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini