Rutan Gianyar Dorong Kreativitas Hasil Karya WBP

picsart 23 05 04 20 19 30 091
KERAJINAN - Hasil karya seni kerajinan WBP Rutan Kelas II B Gianyar.

Gianyar, DENPOST.id

Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Gianyar, menggelar event bazar dengan memasarkan berbagai produk hasil program kemandirian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Gianyar. Kegiatan yang bertajuk “One Day One Prison’s Product” (ODOPP) tersebut, digelar dalam rangka rangkaian Hari Bakti Pemasyarakatan ke-59 tahun 2023, di Rutan Gianyar, Kamis (4/5/2023).

One Day, One Prison’s Product menjadi bukti Rutan Gianyar telah memberikan pembinaan kepada warga binaan. Tidak hanya dibina dari segi keagamaan dan kepribadiannya, namun mereka juga diberikan pelatihan keterampilan sebagai bekal pada saat bebas nanti.

Baca juga :  Masuk 100 Daerah Rawan Bencana, Karangasem Akan Dipasang Alat Ini

Kepala Rutan (Karutan) Kelas II B Gianyar, Muhammad Bahrun mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung dan meningkatkan, serta mengapresiasi kreativitas dan produktivitas karya warga binaan melalui pembelian produk oleh petugas dan masyarakat.

Dikatakan One Day One Prison’s Product merupakan event, di mana petugas ikut berpartisipasi dalam membeli sedikitnya satu produk buatan WBP. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga memiliki maksud untuk mempromosikan produk warga binaan, sehingga tidak hanya petugas saja yang dapat merasakan produknya akan tetapi juga masyarakat luar.

Baca juga :  Seribu Warga Kurang Mampu Terima Sembako

Bahrun menambahkan produk warga binaan yang dipasarkan dalam kegiatan tersebut, berupa hasil kerajinan tangan koran bekas, seperti sokasi, pemuspan, bokoran dan tempat tisu. Hasil karya seni dijual kisaran Rp7 ribu hingga Rp250 ribu. Lebih lanjut Bahrun menjelaskan nantinya keuntungan dari hasil penjualan produk akan disetorkan ke negara sebagai PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak), dengan jumlah yang disetorkan tersebut, setelah dipotong modal produksi dan premi atau upah yang akan dibagikan kepada warga binaan sebagai bentuk apresiasi karena telah menghasilkan suatu produk bernilai jual.

Baca juga :  Jokowi Bagi-bagi Baju Kaos di Depan SMPN 4 Semarapura

Sementara Koordinator Kegiatan, Kasubsi Pelayanan Tahanan, Anak Agung Gde Putra Aribawa menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah meramaikan kegiatan dan berharap penjualannya dapat bermanfaat kepada WBP dan pendapatan negara “Hingga hari terakhir, omzet kegiatan One Day One Prison’s Product di Rutan Gianyar mencapai Rp7,5 juta dari total 77 karya WBP yang terjual,” tandasnya. (116)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini