Cuaca Cerah, Pedagang Pasar Ikan Kedonganan Semringah

pasar ikan 1
RAMAI - Suasana di Pasar Ikan Kedonganan terlihat ramai.

Kedonganan, DENPOST.id

Pasar Ikan Kedonganan memang dikenal menjadi pasar ikan terbesar di Pulau Bali. Bukan hanya memasok ikan untuk keperluan masyarakat di Badung dan Denpasar, tetapi juga ke hampir seluruh Kabupaten di Bali.

Pantauan di kawasan Pantai Kedonganan, sejumlah nelayan masih terlihat berlabuh setelah menerjang gelombang untuk memperoleh ikan dibawa pulang. Begitu mendekati kawasan pasar ikan dari kejauhan terlihat dermaga yang kini justru dimanfaatkan sebagai spot memancing. Suasana mulai riuh, karena sejumlah pedagang ikan terlihat menjajakan ikannya di tepi pantai atau yang kerap disebut pasar tumpah. Meski jenis ikan yang dijajakan tidak sebanyak di dalam pasar, masyarakat juga terlihat cukup banyak berbelanja di pasar tumpah yang sebelumnya sempat ditata oleh Desa Adat Kedonganan.

Berbeda dengan di pasar tumpah, suasana di dalam Pasar Ikan Kedonganan cukup krodit. Selain itu jenis ikan yang dijual pun terbilang lengkap. Para pedagang tampak semringah menyambut para pembeli yang cukup ramai Minggu (1/10/2023) pagi. Bukan hanya masyarakat lokal, sejumlah wisatawan asing juga terlihat antusias memilih berbagai jenis ikan yang dijual di pasar tersebut.

Salah seorang pedagang di pinggiran Pantai Kedongaan, Siti Amirulah mengaku bersyukur karena cuaca bersahabat sehingga pasokan ikan tidak mengalami kendala. “Kalau cuacanya bagus kan nelayan tidak ada kendala melaut. Jadi, ikan untuk dijual juga tidak masalah,” ujar wanita asal Banyuwangi tersebut, saat ditemui beberapa waktu lalu.

Biasanya, kata dia, ketika cuaca ekstrem seperti angin kencang disertai hujan, pasokan ikan akan berkurang karena nelayan takut melaut. Meski jalan di dalam pasar agak becek ternyata tidak menyurutkan minat pembeli untuk masuk menawar berbagai ikan yang disukai. (sug)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini