Ie Tjung: Lego Mampu Alihkan Kecanduan Anak pada HP

icung12
GM PT Map Aktif Adiperkasa, Tbk., Ie Tjung

KECANDUAN handphone (HP) di kalangan anak-anak dewasa ini sangat sulit disembuhkan. Hal itu karena mereka terbiasa dengan teknologi modern sejak dalam kandungan hingga masa kanak-kanak. Jika mereka sampai ketagihan HP atau gadget tentu sangat mengkhawatirkan kalangan orangtua.

Menurut General Manager (GM) PT Map Aktif Adiperkasa, Tbk., Ie Tjung, salah satu permainan modern yang mampu mengimbangi anak-anak dari kecanduan HP yakni lego. Hal itu karena lego mampu membangkitkan kreativitas anak hingga mereka asyik mengembangkan imajinasi. Selain itu lego mampu mengasah kecerdasan anak-anak. ‘’Jika pegang HP tentu hanya mata anak-anak yang bergerak. Tapi kalau main lego, semua indera mereka bisa diasah untuk berkreativitas,’’ tegasnya, saat pembukaan toko lego di Beachwalk Shopping Center, Kuta, Rabu (1/11/2023).

Ie Tjung mengungkapkan jika anak-anak terbiasa dengan bermain lego, maka kecerdasan mereka terasah sehingga bertambah kreatif. ‘’Sedangkan kita sebagai orangtua dapat mengarahkan mereka dengan membangun bentuk apa pun menggunakan bricks lego,’’ bebernya.

Dia menambahkan bahwa lego bukan semata-mata untuk permainan, namun sekaligus sarana untuk edukasi. Terutama dari sisi umur, anak-anak mulai usia 18 bulan dapat diperkenalkan dengan lego hingga mereka dewasa. Untuk itu pihaknya tak hanya menyiapkan permainan lego untuk anak-anak, namun juga untuk orang dewasa. ’’Ini adalah permainan untuk semua umur,’’ tegas Ie Tjung.

Menariknya, permainan lego tak semata-mata dipajang sehabis dirakit, tapi bisa dibongkar lagi untuk membuat kreavitas yang baru. Dengan demikian soft skill anak-anak hingga orang dewasa akan terasah dengan baik. Menurut Ie Tjung, khusus untuk orang dewasa, berkreativitas dengan lego juga mampu mengasah otak mereka agar tetap tajam.

Ie Tjung menyebut komunitas lego di Indonesia, khususnya di Jawa, semakin besar mengingat banyak warga yang telah merasakannya. Sedangkan pihaknya sengaja memilih Bali untuk memasarkan lego, karena pulau ini sudah dikenal luas di mancanegara sebagai destinasi wisata yang menarik. Dengan demikian, wisatawan banyak datang ke Pulau Dewata, termasuk kostumer lego secara regular. Pun untuk di luar negeri, keluarga-keluarga di sana pasti sudah tak asing lagi dengan lego.

Tak hanya sampai di sana. Pihaknya juga selalu mengikuti perkembangan atau trend terbaru mengenai perkembangan lego. Dengan demikian, permainan ini tetap menarik bagi siapa saja dan selamanya. (yad)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini