Truk Ekspedisi Terguling Usai Hantam Tiang Lampu

picsart 23 11 09 13 56 06 226
KECELAKAAN - Truk ekspedisi J&T Expres terguling usai menghantam tiang lampu penerangan jalan.

Kesiman, DENPOST.id.

Truk ekspedisi J&T Expres terguling usai menghantam tiang lampu penerangan jalan. Peristiwa yang terjadi di jembatan selatan Restauran HK Jalan By-pass Ngurah Rai, Kesiman, Denpasar Timur itu, menyebabkan pengemudi truk terluka parah.

Kasi Humas Polresta Denpasar AKP, Ketut Sukadi mengatakan, kecelakaan tunggal itu terjadi pada Kamis (9/11/2023) sekitar pukul 02.00. Truk ekspedisi itu rusak parah di bagian depan dan atas atau kap kemudi. “Dugaan awal sopir truk bernama Ansgarius H Lalawar (22) mengantuk saat mengemudi,” katanya.

Menurut Sukadi, mulanya truk bernomor polisi DK 8936 CZ melaju dengan kecepatan tinggi dari selatan ke utara. Di dalam truk, mengangkut seorang penumpang yang duduk di samping sopir, Fahri Baktiar. “Saat kejadian kondisi lalu lintas di sepanjang jalur Jalan By-pass Ngurah Rai lengang,” imbuhnya.

Setibanya di lokasi kejadian, kata Sukadi, turk oleng ke kanan. Kemudian truk menghantam tiang lampu penerangan jalan. Selanjutnya, truk warna merah itu terguling. Akibat peristiwa itu, Ansgarius tidak sadarkan diri akibat cedera di bagian wajah. Sementara penumpangnya cedera ringan. “Sopirnya masih dirawat di RSUP Prof Ngoerah, Sanglah, Denpasar. Kecelakaan itu masih dalam penanganan Satlantas Polresta Denpasar,” tutupnya. (124)